Untuk Memberi Kenyaman Pada Pengunjung
Satpol PP Pariwisata Bukittinggi Lakukan Pengawasan dan Pengamanan di Kawasan Obyek Wisata

BUKITTINGGI - SATPOL PP PARIWISATA Kota Bukittinggi Melaksanakan kegiatan Pengawasan dan Pengamanan serta Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat Yang Berada Ditempat Wisata Dikawasan Kota Bukittinggi, Rabu, 01 Maret 2023.
Kawasan yang menjadi titik pengawasan, pengamanan dan pelayanan adalah di Taman JAM GADANG, Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK) Dan Taman Panorama Lobang Jepang.
Menurut Kasatpol PP Bukittinggi Drs Efriadi MM, tujuan dari kegiatan SATPOL-PP Pariwisata Kota Bukittinggi untuk mempromosikan wisata yang ada di Bukittinggi dan memberikan edukasi kepada masyarakat serta pengunjung yang datang Ketempat-tempat wisata yang ada dikota Bukittinggi.
Pada kesempatan itu, petugas memberikan himbauan kepada pengunjung untuk tidak membuang sampah sembarangan dan tidak menginjak Taman Bunga yang berada di Pedestrian Jam Gadang, jelasnya.
Baca juga: 5 Langkah Strategis Wagub Vasko Ruseimy Dongkrak Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Selain itu, petugas juga nemberikan himbauan kepada pengunjung yang berada di Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK)
Petugas juga berinteraksi dengan Wisatawan Asing yang datang ke Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK), tambah Efriadi.
(Ma)
Penulis: Medio
Editor: Adrian Tuswandi
Berita Terkait
- Kabar Gembira Bagi Warga Bukittinggi dan sekitarnya, Pemko Gratiskan Masuk Obyek Wisata Berbayar
- Revitalisasi Payakumbuh, Supardi : Upaya Menjadikan Kota Budaya dan Pariwisata
- Stasiun Lambuang Bukittinggi Diresmikan Menteri BUMN Erick Tohir
- Stasiun Lambuang Bukittinggi Yang Terbesar di Sumbar Akan Diresmikan Menteri BUMN Erick Tohir
- Pedati ke 13 tahun 2023 Resmi Dimulai, Ribuan Pengunjung Tumpah Ruah Saksikan Event Tahunan