E-Book Mudik Aman Berkesan 2023, Panduan Mudik Lengkap dan Terbaru Sekali Klik

Begitu pula bagi mereka yang hendak mudik menggunakan angkutan umum. Tonthowi mengatakan jika buku "Mudik Aman Berkesan 2023" mengulas secara detail penjelasan kelaikan bus yang akan ditumpangi. Informasi ini tentunya penting bagi pemudik karena terkait keselamatan selama perjalanan.
"Jadi, yang mau mudik, e-book ini layak koleksi. Apalagi ada referensi kuliner di jalur mudik juga," katanya. Informasi penting apa saja yang ada dalam buku elektronik ini?. Sangat beragam dan kaya informasi, di antaranya ada nomor pusat krisis Kementerian Kesehatan, nomor mobil ambulance, pertamina delivery service, Direktorat Lalu Lintas Polri.
Kemudian ada prediksi puncak arus mudik dan balik, jalur padat pemudik yang menggunakan roda dua maupun empat, jalur tol, informasi pemberlakuan pembatasan kendaraan atau rekayasa lalu lintas.
Baca juga: Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
"Informasi ini tentu akan memudahkan masyarakat menentukan waktu untuk mudik atau balik nantinya. Lebih penting lagi adalah dalam buku terdapat informasi call center ketika pemudik kehabisan bahan bakar, disamping informasi lokasi SPKLU terdekat bagi pengguna kendaraan listrik," ujar Tonthowi.
Ada pula informasi lokasi rest area, cara mengakses program-program mudik gratis, posko mudik dan kesehatan serta nomor-nomor penting yang bisa dihubungi setiap saat. (bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Dibuka Gubernur Event Minang Day Tandai MoU Masjid Istiqlal dan Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
- Studi Komparatif dan Silaturahmi Niniak Mamak Nagari Salimpek ke LAM Riau
- Temu Ramah Pekerja Bangunan Semen Padang dan SIG Group Disambut Antusias
- Program Pendidikan Siswa Qur'ani Cetak Polwan Berprestasi Dengan Keagamaan Kuat
- Kapolri Naik Heli Bareng Menko Polhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak