Tindak Lanjut Pelatihan PONED di UPT Puskesmas Tarusan

PESISIR SELATAN,binews.id -- Menurunkan Angka Kematian Ibu ( AKI ) dan Angka Kematian Neonatal ( AKN ) merupakan salah satu Program Prioritas Nasional yang harus dicapai oleh UPT Puskesmas Tarusan.
Berbagai kegiatan dilakukan untuk memcapai tujuan ini salah satu dengan mengikuti Paket Pelatihan Pelayanan Obstetri dan Neonatal Dasar ( PONED). Perbaikan kinerja petugas dan fasilitas kesehatan diharapkan dapat menjadi mata rantai pelayanan dan rujukan yang berkualitas terutama terhadap penanganan kedawatdaruratan obstetri dan neonatal di tingkat pelayanan dasar.
Tiga orang tenaga kesehatan UPT Puskesmas Tarusan yaitu dr. Yessy Rivai, Bd. Rora Vina, Str. Keb dan Supriyati, Amd.Kep sudah mengikuti pelatihan PONED angkatan IV yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Kab. Pesisir Selatan tanggal 13 - 19 Maret 2023 di Hotel Pangeran City Padang dan menjadi Tim PONED UPT Puskesmas Tarusan.
Tindak lanjut pelatihan ini, sesuai dengan arahan Bapak Kepala Dinas Kesehatan Kab. Pesisir Selatan Dr.H.Syahrizal Antony,SY.MPH, ujar pihak Puskesmas Tarusan di berita perangkat daerah Pessel UPT Puskesmas Tarusan sudah membuat whats app grup dengan semua bidan desa dan bidan Puskesmas Tarusan. Pada hari Senin tanggal 29 Mei 2023 Kepala UPT Puskesmas Tarusan selaku ketua Tim PONED mengadakan pertemuan dengan seluruh bidan untuk berbagi ilmu tentang PONED . Kemudian disepakati kalau pertemuan ini akan rutin dilaksanakan sekali sebulan pada hari Kamis minggu ketigajam09.00WIB (*/on)
Baca juga: Dukungan Ketua Umum Gebu Minang Mengalir atas Ajakan Mahyeldi Perkuat Bank Nagari
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Rakor Percepatan Penurunan Stunting dibuka Wakil Bupati Rudi Hariyansyah
- Nagari Sungai Tunu Utara Kecamatan Ranah Pesisir Bagikan Dana BLT Masyarakat
- Puskesmas Pasar Kuok Selenggarakan Edukais Bimbingan Perkawinan Catin dan Pelayanan KB
- Kucurkan Rp38 Miliar, Pengobatan Gratis untuk Warga Tak Mampu Diluncurkan Pemkab Pessel
- Murid SDN 09 Teluk Bakung Ikuti Pemeriksaan Kesehatan