Meningkatkan Keselamatan Berlalu Lintas, Satlantas Kunjungi Nagari Sungai Kabuit

DHARMASRAYA, binews.id -- Personil Satlantas, yang dipimpin oleh Ipda Alfurqon Kanit Regident, telah melakukan kunjungan ke Kantor Wali Nagari Sungai Kambut dalam upaya untuk mempererat kerja sama dan meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas. Wali Nagari, Asrial Amri, dengan hangat menyambut kunjungan ini. Kamis, (03/11/2023).
Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, S.I. K, melalui Kasat Lantas Iptu Andi M. Nurfadli, S.Tr.K, S.I.K., M.sC, menyampaikan bahwa kunjungan ini memiliki tujuan yang jelas, yaitu untuk menjalin tali silaturahmi antara kepolisian dan pemerintah nagari serta menciptakan visi bersama dalam pembentukan Nagari pelopor keselamatan berlalu lintas.
Nagari Sungai Kambut, yang terletak di pusat Kabupaten Dharmasraya, memiliki sejumlah perkantoran dan sekolah yang berlokasi di ruas jalan utama. Salah satu titik padat mobilisasi adalah simpang kantor Pemda Dharmasraya, yang berseberangan dengan SD 08 Pulau Punjung dengan jumlah murid mencapai 380 orang. Hal ini menunjukkan perlunya kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat guna menjaga dan mengendalikan lalu lintas.
Kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat melalui edukasi yang disampaikan oleh pemerintah nagari kepada warganya, sehingga dapat mengurangi angka kecelakaan lalu lintas yang terjadi.
Baca juga: Petani Sawit Curhat kepada Bupati Annisa, Potongan Timbangan Dinilai Terlalu Tinggi
Sebagaimana dikatakan Kanit Kamsel Satlantas, Aipda Rio Satria, "Tidak ada kesuksesan yang bisa diraih sendirian, kesuksesan membutuhkan kerjasama dan perjuangan dari berbagai pihak," ujarnya.
Dalam kunjungan tersebut, Wali Nagari Asrial Amri menyampaikan sangat mendukung sekali, upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas dengan memperkuat kerjasama antara pemerintah Nagari dan Polres Dharmasraya. Wali Nagari berkomitmen untuk menjadikan Nagari Sungai Kambut sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas dan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang aturan lalu lintas.
Wali Nagari juga mengapresiasi semangat dan dedikasi anggota Polres Dharmasraya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di daerah tersebut. Kerjasama yang erat antara pemerintah Nagari dan kepolisian menjadi landasan untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dalam berlalu lintas. (bi/san)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- DPRD Kabupaten Dharmasraya Hadiri Rapat Koordinasi Operasi Ketupat Singgalang 2025
- Bupati Dharmasraya Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Singgalang 2025
- Kapolres Dharmasraya Tegaskan Dukungan Penuh Terhadap Program Asta Cita Presiden Prabowo
- Sekda Dharmasraya Buka Rapat Koordinasi Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan untuk Tingkatkan Keselamatan Pengguna Jalan
- Bupati Dharmasraya Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Singgalang 2024