Gerindra Bahas Strattegi Pemenangan Hendri Septa-Hidayat di Pilkada Padang 2024

PADANG, binews.id -- Bakal calon wali kota dan wakil wali Kota Padang, Hendri Septa dan Hidayat mendapat dukungan penuh dari kader dan pendukung partai Gerindra untuk menghadapi Pilkada Padang 2024. DPC Gerindra Kota Padang beserta seluruh kader menyatakan siap bergerak bersama Pasangan yang dijuluki Padang Hebat ini.
Hal ini dinyatakan dalam pertemuan sekaligus silahturahmi Hendri Septa dan Hidayat bersama kader Partai Gerindra Kota Padang, Senin 19 Agustus 2024.
Pertemuan itu dipimpin Ketua DPC Partai Gerindra, Verry Mulyadi. Ia menyebutkan, Hidayat selaku kader Gerindra akan mendapatkan dukungan penuh dari seluruh anggota fraksi dan kader Gerindra
"Calon dari Gerindra berpasangan dengan Pak Hendri Septa. Kami siap mendukung penuh," kata Verry, Senin 19 Agustus 2024.
Baca juga: PSM se Kota Payakumbuh Sampaikan Keluhan Kepada Komisi A DPRD
Very Mulyadi menyebutkan Gerindra Kota Padang telah menyatukan langkah mendukung Hendri Septa - Hidayat untuk memenangkan Pilkada Kota Padang 2024
Silahturahmi dan pertemuan ini berlangsung cair. Mereka menyatakan solid dan kompak. Verry mengatakan berbagai pembahasan dibicarakan dalam pertemuan. Salah satunya strategi pemenangan dalam menghadapi Pilkada 2024.
"Semua anggota fraksi bertatap muka dan bersilahturahmi bagaimana kita solid dan kompak menghadapi Pilwako ini," tegas anggota DPRD Sumbar terpilih itu
Hendri Septa Bersama Hidayat Maju di Pilkada Kota Padang 2024, diusung oleh Partai PAN dan Partai Gerindra. (bi/rel)
Baca juga: Wagub Sumbar Dukung Keterbukaan Informasi, Minta OPD Benahi PPID Sesuai UU KIP
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Bupati Dharmasraya Jadi Pembicara Utama dalam Talk Show Perempuan Minang Bicara di Padang
- Gubernur Mahyeldi Ajak Warga Pasaman Sukseskan PSU: Jangan Golput dan Jaga Netralitas
- Rahmat Saleh Sambangi KPU Sumbar, Bahas Masalah PSU di Pasaman
- DPRD Sumatera Barat Gelar Rapat Paripurna Penetapan Ranwal RPJMD 2025--2029 dan Pengumuman Pimpinan Pansus LKPJ 2024
- Komisi Informasi Sumbar Dorong Gubernur Terbitkan Pergub Keterbukaan Informasi