Ketua DPRD Pasbar Serahkan SK Pengurus TIDAR

Senin, 20 Juli 2020, 17:19 WIB | Politik | Kab. Pasaman Barat
Ketua DPRD Pasbar Serahkan SK Pengurus TIDAR
Ketua DPRD Pasbar Serahkan SK Pengurus TIDAR

PASAMAN BARAT, Binews.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Parizal Hafni yang juga selaku Dewan Pembina TIDAR Pasbar serahkan Surat Keputusan (SK) Pengurus TIDAR Pasbar, Minggu (19/7). Acara tersebut bertepatan dengan Hut TIDAR Pasbar yang ke 12.

Turut hadir di acara tersebut, Pengurus DPD Gerindra Sumatra Barat, Fardi Winaldi, Anggota DPRD Pasbar, Dodi Wahyudi selaku Dewan Pembina Tidar Pasbar, Ketua PAC Kecamatan Luhak Nan Dua, Saikul Ikhwan dan seluruh pengurus Tidar Pasbar.

Baca juga: DPC Partai Gerindra Sijunjung Gelar Vaksinasi Gratis Bagi 2.300 Warga

Parizal Hafni yang juga selaku Ketua DPC Gerindra Kabupaten Pasbar mengatakan, semenjak didirikan pada tahun 2008 lalu, TIDAR yang berisikan para generasi muda ini sangat dibutuhkan keberadaannya di tengah-tengah masyarakat.

Tujuannya, agar segala upaya untuk mewariskan nilai-nilai positif yang bertujuan membangun dan memajukan Kabupaten Pasbar ini dapat tercapai.

Baca juga: Andre Rosiade Serahkan SK Defenitif Parizal Hafni

"Generasi milineal adalah generasi penerus bangsa, tokoh-tokoh muda ini akan membangun Pasbar untuk lebih baik kedepannya, karena lebih energik, lebih kreatif dan lebih mudah membaur di tengah-tengah masyarakat," ujar Parizal Hafni.

Ia berharap, kepada semua pengurus yang telah dilantik dan diberikan SK tersebut, dapat membawa TIDAR menjadi organisasi yang besar dan dapat selalu mewadahi serta menyalurkan aspirasi masyarakat.

Baca juga: DPC Gerindra Payakumbuh Lakukan Aksi Peduli Basmi Covid-19

"Saya harap, semua anggota TIDAR Pasbar ini, dapat berperan aktif dan berkontribusi pada kemajuan Pasbar kedepannya," Harap Parizal Hafni. (Iyan)

Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: Imel

Bagikan: