Pameran dan Bazar dalam Rangka HUT Kabupaten Dharmasraya ke-21 Resmi Dibuka

DHARMASRAYA, binews.id -- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Dharmasraya yang ke-21, Pemerintah Kabupaten Dharmasraya menggelar pameran dan bazar yang berlangsung di pelataran parkir kantor bupati setempat 2-7 Januari 2025.
Pengguntingan pita tanda dibukanya kegiatan ini dilaksanakan Rabu, 2 Januari 2025, oleh Kajari Dharmasraya, Ariana Juliastuty, beserta Ketua TP PKK Dharmasraya, Dewi Sutan Riska, serta turut disaksikan Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, Ketua DPRD Dharmasraya, Jemi Hendra dan Kapolres Dharmasraya, AKBP. Bagus Ikwan.
Selain itu, hadir pula perwakilan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Dharmasraya serta pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berpartisipasi dalam bazar tersebut.
Bupati Sutan Riska mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan seluruh lapisan masyarakat dalam perjalanan Kabupaten Dharmasraya selama 21 tahun terakhir. Dia mengatakan, Pameran dan Bazar ini merupakan wujud dari komitmen pemerintah dalam mendukung perkembangan ekonomi daerah, terutama bagi para pelaku UMKM, yang telah menjadi motor penggerak perekonomian lokal.
Pameran yang berlangsung selama lima hari ini menampilkan berbagai produk unggulan dari para pelaku UMKM di Kabupaten Dharmasraya, mulai dari kuliner, kerajinan tangan, hingga produk-produk kreatif lainnya.
Selain itu, di lokasi pameran dan Bazar ini masyarakat juga dapat memperoleh serbagai produk layanan daerah yang disediakan sejumlah Organiasi Perangkat Daerah dan instansi vertikal, diantaranya, pelayanan kesehatan gratis, layanan Nomor Induk Berusaha (NIB), layanan kependudukan dan catatan sipil, layanan perpustakaan maupun layanan lainnya yang dilaksanakan Kejaksaan Negeri Dharmasraya maupun Polres Dharmasraya.
Selain itu, bazar ini juga menyediakan berbagai diskon dan penawaran menarik yang diharapkan dapat meningkatkan daya tarik pengunjung dan memperkenalkan potensi lokal kepada masyarakat luas.
Acara ini diikuti oleh lebih dari 50 stand yang melibatkan OPD, UMKM, dan komunitas lokal, dengan harapan dapat menciptakan peluang bisnis baru dan mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Pameran ini juga menjadi kesempatan untuk menampilkan kebudayaan dan kearifan lokal yang dimiliki oleh Kabupaten Dharmasraya.
Baca juga: Tiang Listrik di Halaman Kantor Bupati Solok Dipasang Asal-asalan, Perlu Perhatian Serius
Acara ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan sektor ekonomi dan memperkenalkan lebih jauh potensi Kabupaten Dharmasraya kepada dunia luar.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wabup Leli Arni Hadiri Musda GOW Dharmasraya 2025
- Pemkab Dharmasraya Gelar Acara Pamit Kenal Kapolres: Sambut Kepemimpinan AKBP Purwanto Hari Subekti
- Ketua DPRD Dharmasraya Gelar Temu Ramah Bersama OKP, Pererat Silaturahmi Pascalebaran
- Wabup Leli Arni Sambut TSR Provinsi di Mesjid Al Furqon Muhammadiyah Sungai Rumbai
- Safari ke Masjid At Taqwa Nagari Sitiung, Wabup Leli Arni Serahkan Bantuan dan Sampaikan Program Prioritas