Mastilizal Aye Sebut Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Jamin Pemenuhan Gizi Anak di Padang

Sabtu, 09 Agustus 2025, 18:49 WIB | Politik | Kota Padang
Mastilizal Aye Sebut Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Jamin Pemenuhan Gizi Anak di...
Wakil Ketua DPRD Kota Padang, Mastilizal Aye, saat meninjau dapur penyedia makanan dan beberapa sekolah penerima manfaat MBG di Kota Padang, Sabtu (9/8/2025). IST

PADANG, binews.id -- Wakil Ketua DPRD Kota Padang, Mastilizal Aye, menegaskan bahwa program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto merupakan langkah strategis untuk memastikan setiap anak Indonesia mendapatkan asupan gizi yang cukup.

Menurutnya, program ini tidak hanya penting bagi kesehatan, tetapi juga untuk masa depan pendidikan generasi muda.

Pernyataan itu ia sampaikan saat meninjau dapur penyedia makanan dan beberapa sekolah penerima manfaat MBG di Kota Padang, Sabtu (9/8/2025).

Dalam kunjungan tersebut, ia melihat langsung proses penyajian menu yang terdiri dari nasi, lauk ayam atau ikan, sayur segar, buah, dan susu kemasan.

"Insya Allah, kebutuhan gizi anak-anak kita akan terpenuhi melalui program ini. Gizi yang cukup bukan hanya membuat anak sehat secara fisik, tetapi juga membantu perkembangan kecerdasan mereka," ujar Mastilizal Aye.

Politisi Partai Gerindra itu menilai pelaksanaan MBG di Padang sudah berjalan sesuai standar gizi yang ditetapkan, mulai dari komposisi karbohidrat, protein, hingga sayuran.

Ia menekankan bahwa MBG bukan sekadar program makan gratis, tetapi investasi jangka panjang dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Halaman:

Penulis: Imel
Editor: Imel

Bagikan: