Mencoblos di Kampung Halaman, Nasrul Abit Ajak Masyarakat Datang ke TPS

PESISIR SELATAN, binews.id - Calon gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Nasrul Abit bersama istrinya Wartawati Nasrul Abit telah selesai mencoblos di TPS 006 Painan Timur Painan IV Jurai Kabupaten Pesisir Selatan.
Putra terbaik itu datang ke TPS dengan kemeja putih, celana dasar warna mocca, pakai peci dan dilengkapi dengan maskapai. Begitu juga dengan Wartawati Nasrul Abit yang bernuansa putih.
Sampai di TPS, Nasrul Abit dan Wartawati Nasrul Abit langsung mencuci tangan pada wadah yang disediakan panitia pemungutan suara.
Dengan memakai sarung tangan Nasrul Abit mengisi data yang disediakan panitia. Lalu panitia menyerahkan lembar surat suara, lalu Nasrul Abit langsung menuju bilik suara untuk mencoblos.
Selesai mencoblos, Nasrul Abit kemudian memasukkan lembaran suara yang telah dicoblos dan dilipat kedalam kotak suara.
"Alhamdulillah pagi ini kami telah selesai mencoblos dengan menerapkan protokol kesehatan," ujarnya, Rabu, 9 Desember 2020.
Dia menghimbau masyarakat untuk datang ke TPS untuk mencoblos dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Mari kita datang ke TPS untuk mencoblos, jangan golput, datang sesuai dengan waktu yang ditetapkan panitia penyelenggara," katanya. (*)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Komisi I DPRD Sumbar Lihat Praktik SPBE Dinas Kominfo Pessel
- Kunker ke SAMSAT Pessel, Ketua DPRD Sumbar: Lakukan Pemetaan Kendaraan untuk Optimalisasi PAD
- Atur Harga Sawit Kebun Rakyat, Sembilan Anggota DPRD Pessel Usul Bentuk Perda
- Anggota DPRD Sumbar Zarfi Deson Terima Kunjungan Tokoh Masyarakat Pesisir Selatan
- Sungai Kuyuang dan Sungai Gemuruh Dukung Syafrizal Ucok Jadi Anggota DPRD Sumbar