Diskominfo Sumbar Akan Rumuskan Strategi Komunikasi Bersama Kabupaten Kota

PADANG, binews.id - Seiring perkembangan teknologi informasi dan media sosial saat ini, diperlukan perubahan strategi komunikasi yang relevan agar pesan dan komunikasi yang dilakukan pemerintah melalui Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) menarik dan bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu juga diperlukan sinergitas dan menyamakan indikator kinerja antara pemerintah, mulai dari pusat hingga ke daerah.
Hal ini menjadi salah satu agenda penting yang dibicarakan pada acara Rapat Koordinasi Dinas Kominfo Kab/Kota se Sumatera Barat, di Camping Ground Kandih Kota Sawahlunto, yang berlangsung selama tiga hari hingga Jumat (19/3/2021) besok.
Kepala Bidang IKP Diskominfo Sumbar, Indra Sukma, menyebutkan, salah satu persoalan komunikasi pemerintah saat ini adalah masih belum adanya keseragaman dan strategi komunikasi yang berimplikasi pada sulitnya memenuhi Indikator kinerja kunci (IKK), baik outcome maupun output.
Dijelaskan Indra, diantara Indikatornya adalah persentasi masyarakat yang menjadi sasaran penyebaran informasi publik, mengetahui kebijakan dan program prioritas pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Sedangkan outputnya adalah persentase komunitas masyarakat atau mitra strategis pemerintah dan pemprov yang menyebarkan informasi dan kebijakan pemerintah.
Baca juga: Dukung Progul Smart Surau, PLN Icon Plus Berikan Dukungan Teknologi Kepada Pemerintah Kota Padang
Indikator lainnya adalah konten informasi terkait program dan kebijakan pemerintah sesuai dengan strategi komunikasi (Strakom), serta persentasi diseminasi dan layanan informasi publik yang dilaksanakan sesuai dengan strakom dan SOP yang ditetapkan.
"Persoalan kita adalah indikator kedua hal diatas masih beragam di daerah. Jadi harus ada penyesuaian dengan indek kinerja pusat. Jika tidak, laporan penyelenggaraan pemerintahan daerah (LPPD) nilainya tidak pernah meningkat sebab jika indikator tidak lengkap tidak bisa dinilai," ungkap Indra.
"Kita di daerah juga belum punya strategi komunikasi. Pemprov harus segera menetapkannya. Kita akan mengajak kabupaten kota untuk bersama-sana merumuskan draftnya, mencari bentuk sesungguhnya strategi komunikasi seperti apa yang perlu dilakukan," tambah Indra.
Serupa dengan itu, Bidang E-Gov/Infrastruktur Diskominfo Sumbar yang mengelola urusan Aplikasi dan Informatika (Aptika) juga mengalami kondisi yang sama.
Menurut Kabid E-Gov/Infrastruktur Diskominfo Sumbar Widya Prima Hatta, persoalannya masih adanya perbedaan indikator income maupun output antara pemprov dengan kabupaten dan kota. (*/bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Bupati Dharmasraya Jadi Pembicara Utama dalam Talk Show Perempuan Minang Bicara di Padang
- Gubernur Mahyeldi Ajak Warga Pasaman Sukseskan PSU: Jangan Golput dan Jaga Netralitas
- Rahmat Saleh Sambangi KPU Sumbar, Bahas Masalah PSU di Pasaman
- DPRD Sumatera Barat Gelar Rapat Paripurna Penetapan Ranwal RPJMD 2025--2029 dan Pengumuman Pimpinan Pansus LKPJ 2024
- Komisi Informasi Sumbar Dorong Gubernur Terbitkan Pergub Keterbukaan Informasi