Update Covid-19 Sumbar, Kasus Positif Baru Bertambah 259, Meninggal Bertambah 7 Orang

PADANG, binews.id -- Total sampai hari ini telah 46.644 orang terinfeksi Covid-19 di Sumbar. Terjadi penambahan 259 orang positif terinfeksi Covid-19 dari pengujian 2.287 sampel Rabu (9/6/2021).
Selain kasus positif, kata Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal, juga terjadi penambahan tujuh pasien meninggal dunia yang terindikasi terinfeksi.
"Disamping itu, pasien sembuh juga bertambah 183 orang, sehingga total sembuh 42.015 orang," katanya.
Untuk spesimen sampai hari ini yang diperiksa sebanyak 734.430 spesimen dan jumlah orang diperiksa sebanyak 475.452 orang.
Baca juga: Ketua Komisi IV DPRD Sumbar: Jalan Alahan Panjang Bayang Ditarget Tuntas 2025
Sementara untuk total 46.644 orang yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Provinsi Sumatera Barat dengan rincian, dirawat di berbagai rumah sakit 664 orang (18,58%), isolasi mandiri 2.671 orang (74,73%), isolasi Provinsi 0 orang (0%), isolasi kabupaten/kota 239 orang (6,69%), meninggal dunia 1055 orang (2,26%), dan sembuh 42.015 orang (90,08%).
Warga Sumbar terkonfirmasi positif sebanyak 259 orang dengan rincian:
1. Kota Padang 124 orang
2. Kota Padang Panjang 8 orang
Baca juga: Sumbar Terpilih sebagai Provinsi Penerima Program Sekolah Rakyat
3. Kota Bukittinggi 21 orang
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Menuju Kota Sehat Terbaik di Indonesia, Padang Perkuat Kawasan Tanpa Rokok
- Sidak RSUD dr.Rasidin Padang, Ombudsman Apresiasi Layanan RSUD dr. Rasidin
- Progul Dokter Warga Mulai Layani Masyarakat Kota Padang
- SPH Jadi Rumah Sakit Pertama di Sumbar Penerima Bintang Tiga dari BPJS Kesehatan
- Jaga Kesehatan Pegawai, KAI Divre II Sumbar Gelar Medical Check Up