Peduli Lingkungan Sekitar Perusahaan, PT.PN IV Kebun Timur Santuni 70 Orang Anak Yatim

PASAMAN BARAT, binews.id -- Sebagai bentuk tanggung jawab sosial terhadap lingkungam sekitar perusahaan, PT. Perkebunan Nusantara (PT PN) IV Kebun Timur Kabupaten Mandailing Natal menyalurkan bantuan berupa santunan kepada 70 orang anak yatim.
Asisten Tata Usaha dan Personalia PKS timur PT.PN IV, Toufik Ai Alhidayat, menyampaikan, santunan yang dilakukan PT.PN IV tersebut merupakan tanggungjawab sosial mereka terhadap masyarakat sekitar perusahaan.
"Pada kesempatan kali ini, ada sebanyak 70 orang anak yatim yang kami. Ini guna membantu meringankan sedikit beban ekonomi bagi anak -- anak yatim, terlagi ditengah kesulitan ekonomi di masa pandemi Covid 19 saat ini," ujarnya.
Disamping itu, santunan tersebut diserahkan oleh Manajemen Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT.PN IV Kebun Timur yang diwakili oleh M. Arif Nasution selaku Masinis Kepala sekaligus ketua MTSI PKS Timur.
Baca juga: Ini yang Dilakukan Perusahaan Plat Merah di Madina Jelang Ramadan
Saat penyerahan santunan, M. Arif Nasution, mengatakan, santunan tersebut disalurkan di tiga lokasi, yaitu sebanyak 23 orang berasal dari Desa Batu Sondat, sebanyak 18 orang berasal dari Jorong Kampung Baru dan sebanyak 29 orang berasal dari Jorong Kampung Mesjid.
PT.PN IV terus berupaya hadir di tengah -- tengah masyarakat sekitar perusahaan, sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, terutama kepada anak -- anak yatim. Diharapkan dengan bantuan tersebut dapat meringankan beban hidup mereka walau jumlah nominalnya tidak seberapa.
"Program santunan anak yatim tersebut merupakan salah satu agenda rutin dari pihak perusahaan PT.PN IV Kebun Timur, dan akan terus berlanjut sebagai wujud kepedulian kepada sesama," ujar M Arif Nasution. (*/EL)
Penulis: Putri
Editor: Adrian Tuswandi
Berita Terkait
- Gubernur Mahyeldi Salurkan Bantuan Ayam KUB di Pasaman Barat
- Nevi Zuairina Menyampaikan Sosialisasi Peran SNI dan Penilaian Kesesuaian bagi Pelaku UMKM di Pasaman Barat
- Nevi Zuairina Beri Fasilitas Pelatihan dan Bantuan Foto Produk bagi 100 UMKM Pasbar
- Minyak Goreng Mahal dan Langka, Ini yang Dilakukan Perusahaan Plat Merah
- Wabup Risnawanto serahkan Bantuan Langsung Tunai