Angka Kesembuhan COVID-19 Melebihi 5,6 Juta Orang, Ini Rinciannya

Selasa, 22 Maret 2022, 08:31 WIB | Kesehatan | Nasional
Angka Kesembuhan COVID-19 Melebihi 5,6 Juta Orang, Ini Rinciannya
Data Covid-19 Nasional. ist

JAKARTA - Perkembangan penanganan pandemi COVID-19 per 21 Maret 2022 secara nasional, angka kesembuhan harian bertambah 20.888 orang, yang terdiri 20.523 transmisi lokal dan

365 Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN). Sehingga angka kumulatifnya terus meningkat melebihi 5,5 juta orang sembuh atau tepatnya 5.609.945 orang (94,0%).

Sejalan itu, kasus aktif atau pasien positif yang membutuhkan perawatan medis, berkurang 16.343 kasus sehingga kumulatifnya menurun menjadi 203.345 kasus (3,4%). Lalu, pasien terkonfirmasi positif (RT-PCR/TCM dan rapid antigen), hari ini bertambah 4.699 kasus terdiri 4.490 transmisi lokal dan 209 PPLN. Sehingga angka kumulatifnya, atau jumlah pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 5.967.182 kasus.

Sementara, pasien meninggal bertambah 154 kasus transmisi lokal dengan kumulatifnya mencapai 153.892 kasus (2,6%). Selain itu, dari hasil uji laboratorium per hari, spesimen selesai diperiksa (RT-PCR/TCM dan rapid test antigen) per hari sebanyak 154.609 spesimen dengan jumlah suspek sebanyak 5.929 kasus.

Baca juga: Wako Hendri Arnis Blusukan ke Pasar

Pada perkembangan program vaksinasi, penerima vaksin ke-1 bertambah 225.881 melebihi 194 juta atau 194.785.493 orang. Sedangkan penerima vaksinasi ke-2 bertambah 102.731

dengan totalnya melebihi 154 juta atau tepatnya 154.370.080 orang. Serta vaksinasi ke-3 bertambah 39.630 dengan totalnya melebihi 16 juta atau 16.318.304 orang. Sementara target sasaran vaksinasi berada di angka 208.265.720 orang.

Lebih lanjut, pada perkembangan per provinsi, angka kesembuhan harian bertambah dari 33 provinsi. Terdapat 5 provinsi dengan angka harian tertinggi diantaranya, Jawa Barat 5.715 orang terdiri 5.694 transmisi lokal dan 21 PPLN dengan kumulatifnya 1.024.075 orang, diikuti DKI Jakarta 1.820 orang terdiri 1.515 transmisi lokal dan 305 PPLN dengan kumulatifnya 1.202.749 orang, Jawa Tengah 1.635 orang dari transmisi lokal dengan kumulatifnya 565.429 orang, Nusa Tenggara Timur 1.603 orang terdiri 132 transmisi lokal dan 1 PPLN dengan kumulatifnya 82.701 orang serta DI Yogyakarta 1.306 orang terdiri dengan kumulatifnya 184.905 orang.

Lalu, pada kasus terkonfirmasi positif harian bertambah dari 33 provinsi. Terdapat 5 provinsi dengan angka tertinggi. Diantaranya Jawa Barat 1.007 kasus terdiri 1.004 transmisi lokal dan 3 PPLN dengan kumulatifnya 1.088.802 kasus, diikuti DKI Jakarta 862 kasus terdiri 703 transmisi lokal dan 159 PPLN dengan kumulatifnya 1.229.197 kasus, Jawa Tengah 661 kasus transmisi lokal dengan kumulatifnya 619.051 kasus, Banten 351 kasus terdiri 341 transmisi lokal dan 10 PPLN kumulatifnya 285.586 kasus, serta Nusa Tenggara Timur 238 kasus dengan kumulatifnya 90.920 kasus.

Baca juga: Bupati Dharmasraya Jadi Pembicara Utama dalam Talk Show Perempuan Minang Bicara di Padang

Pada sebaran kasus aktif per daerah, terdapat 5 provinsi dengan angka tertinggi. Jawa Barat sebanyak 49.188 kasus, DI Yogyakarta sebanyak 26.925 kasus, Jawa Tengah sebanyak 21.125 kasus, Banten sebanyak 13.993 kasus dan Lampung sebanyak 11.781 kasus.

Halaman:
Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: BiNews

Bagikan: