BLT Dana Desa Tahap I Nagari Lingkuang Aua Telah Tersalurkan ke 409 KK

Senin, 15 Juni 2020, 15:36 WIB | Kesehatan | Kab. Pasaman Barat
BLT Dana Desa Tahap I Nagari Lingkuang Aua Telah Tersalurkan ke 409 KK
Wali Nagari Lingkuang Aua, Fahrezi, BLT Dana Desa Tahap I Nagari Lingkuang Aua Telah Tersalurkan ke 409 KK

PASAMAN BARAT, Binews.id - Pemerintah Nagari Lingkuang Aua, Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat selesai mencairkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap Satu, kepada masyarakat terdampak Covid-19.

Wali Nagari Lingkuang Aua, Fahrezi Senin (15/6) kepada Binews.id mengatakan, BLT Dana Desa tersebut dibagikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 dengan kriteria keluarga miskin non PKH, non BPNT, kehilangan pekerjaan/mata pencaharian dan keluarga yang mempunyai anggota keluarga mengidap penyakit kronis/menahun.

"Data penerima BLT Dana Desa sebelum di tetapkan, masih akan kita musyawarahkan dengan Bundo Kanduang, Bamus dan Jorong, karna mereka yang lebih tau" ujar Fahrezi.

Lebih lanjut ia menyampaikan, total penerima BLT Dana Desa tahap Satu di Nagari Lingkuang Aua sebanyak 409 Kartu Keluarga yang tersebar di sebelas Kejorongan yang ada di Nagari tersebut.

Baca juga: Bupati Suhatri Bur Hadiri Penyerahan BLT DD Tahap I di Nagari Limpato Sungai Sariak

Sementara kata dia, penerima BLT Dana Desa wajib membawa sejumlah persyaratan, diantaranya KTP dan KK untuk mencairkan bantuan tersebut.

"Persyaratannya cuma membawa KTP dan KK," terangnya

Ia juga berharap, masyarakat yang belum menerima bantuan BLT Dana Desa dapat bersabar. Karena masyarakat penerima bantuan di Nagari Lingkuang Aua sudah di bagi-bagi, ada yang menerima BLT pusat, ada juga BLT Provinsi dan BLT kabupaten dan BLT Pemerintah Nagari. (iyan)

Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: BiNews

Bagikan: