Pemko Lanjutkan Beri Beasiswa, Mahasiswa PNP Diklat Pembinaan Mental di Secata B
PADANG PANJANG, binews.id -- Tingkatkan mental, fisik dan disiplin, ratusan mahasiswa Politeknik Negeri Padang (PNP) tahun ajaran 2024/2025 ikuti Upacara Pembukaan Diklat Pembinaan Mental, Fisik dan Disiplin di Lapangan Secata B Rindam I Bukit Barisan, Senin (15/7/2024).
Untuk mahasiswa PNP asal Kota Padang Panjang, Pemerintah Kota lanjutkan pemberian beasiswa kepada mereka tahun ini. Kelanjutan program ini ditandai dengan penandatangan MoU antara Pemko dan PNP seusai upacara.
Penjabat (Pj) Wali Kota, Sonny Budaya Putra, AP, M.Si bertindak selaku inspektur upacara, berpesan agar semua peserta diklat ini mengikuti seluruh pembinaan dan pelatihan dengan baik dan benar.
"Kegiatan ini sangat berguna sekali untuk diri kita, karena kita dilatih untuk disiplin dan dibantu untuk melatih mental, fisik serta membentuk sikap, kepribadian para peserta," katanya.
Baca juga: Dua Hari Pelaksanaan Smart Surau, Jumlah Siswa Salat Subuh di Padang Meningkat Dua Kali Lipat
Sonny juga mengatakan, kegiatan seperti ini tidak semua yang bisa merasakannya. Hanya mahasiswa terpilih. Jadi jangan disia-siakan kesempatan ini. Pelajari semua yang diajarkan. Jika ada yang tidak paham, tanyakan ke instruktur.
"Ikutilah petunjuk pembinaan dan pelatihan serta pedomani tata tertibnya. Manfaatkan diklat ini dengan baik. Adakan pemeriksaan personel sebelum dan sesudah melakukan kegiatan," pesannya.
Sementara itu Direktur PNP, Dr. Ir. Surfa Yondri, ST, SST, M.Kom mengatakan, kegiatan ini merupakan sebuah proses pembelajaran lantaran institusinya mengutamakan kedisiplinan, etos kerja, sikap dan karakter.
"Sebelum anak-anak masuk ke dunia kampus, mereka akan membentuk karakter di sini. Sehingga nanti masuk dalam dunia kampus mereka sudah memiliki karakter dan sikap yang baik," ujarnya.
Usai pelaksanaan upacara, Pj. Wako Sonny dan Direktur PNP disaksikan Komandan Secata B, Letkol Inf. Yusuf Saud Tanjung, S.IP, M.Tr (Han) melakukan penandatangan MoU lanjutan beasiswa untuk mahasiswa Padang Panjang yang kuliah di PNP.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- ASN dan Non-ASN Padang Panjang Kompak Goro Bersihkan Rel Kereta Api
- Wawako Allex Saputra Dukung Edukasi Pengelolaan Sampah untuk Siswa SDN 14 PPT
- Pemko Dorong Kesadaran Gizi Remaja Lewat Program Aksi Bergizi di SMAN 3
- Wako Hendri dan Wawako Allex Bahas Kampung Siaga Bencana dan Sekolah Rakyat dengan Wamensos
- Program "Satu Rumah, Satu Hafiz", Musala Rumah Dinas Wali Kota Jadi Rumah Tahfiz





