Kepedulian Pada Adat, Alasan Masyarakat Gaung Dukung Nasrul Abit

SOLOK, binews.id — Di mata tokoh adat Nagari Gaung, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, Gempitar Datuak Rajo Dunie, Nasrul Abit Untuk Sumbar Unggul merupakan sosok yang peduli terhadap adat Minangkabau. Ia menyampaikan hal itu saat Nasrul Abit melakukan safari politik ke sana, akhir pekan.
"Saya beberapa kali ikut pertemuan adat dengan beliau (Nasrul Abit) di Padang. Beliau sangat peduli dengan persoalan adat," ujarnya.
Gempitar mengaku beberapa kali mewakili Kerapatan Adat Nagari Gaung dalam acara adat di Padang. Dalam pertemuan itu ia selalu bertemu Nasrul Abit.
"Lebih kurang lima kali pertemuan adat yang saya ikuti selalu ada beliau. Beliau juga Datuak dalam kaumnya. Tentu persoalan adat akan menjadi tanggung jawab beliau jika menjadi gubernur," tuturnya.
Gempitar juga menyatakan kekagumannya kepada Nasrul Abit karena baru kali itu ada calon gubernur yang mendatangi nagarinya.
Gempitar optimistis Nasrul Abit-Indra Catri memenangkan Pilkada Sumbar.
Nasrul Abit berterima kasih kepada tokoh masyarakat, ninik mamak, alim ulama, dan masyarakat Gaung yang memberinya kesempatan bersilaturahmi.
"Mudah-mudahan kerja sama dan niat baik kita bersama diijabah Allah Swt.," kata Wagub Sumbar yang sedang cuti pilkada itu kepada masyarakat setempat. (rilis/mel)
Baca juga: Ribuan Warga Kota Padang Padati Lapangan Apeksi untuk Salat Idul Fitri 1446 H
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wakil Bupati Solok Serahkan LHP BPK atas Penyelenggaraan Pemerintahan Tahun Anggaran 2024
- Bupati Jon Firman Pandu Resmikan Gedung DPRD Kabupaten Solok
- Wakil Bupati Solok Jon Firman Pandu Kunjungi Nagari Koto Sani, Serap Aspirasi Masyarakat
- KPU Kabupaten Solok Tetapkan Pasangan Jon Firman Pandu dan H. Candra sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2024
- Jon Firman Pandu Gelar Jumpa Pers, Tegaskan Kemenangan Pilkada Kabupaten Solok untuk Seluruh Masyarakat
Pemkab Solok Lakukan Penataan THL
Kab. Solok - 10 Juli 2025