Pimpin Rakor, Bupati Erik Minta Vaksinasi Covid-19 Digenjot Hingga 70 Persen

LABUHANBATU, binews.id - Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu.
Rakor tersebut digelar di ruang Data dan Karya, kantor Bupati Labuhanbatu, Kecamatan Rantau Selatan, Senin (14/3/2022).
Dalam sambutannya, Bupati Labuhanbatu meminta, agar proses percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Labuhanbatu segera digenjot guna mencapai target 70%.
"Percepatan vaksinasi Covid-19, harus digenjot untuk mencapai target 70 % di Kabupaten Labuhanbatu," tegasnya.
Baca juga: Bupati Dharmasraya Jadi Pembicara Utama dalam Talk Show Perempuan Minang Bicara di Padang
Selain itu, ia juga menegaskan, kepada seluruh Camat agar berperan aktif dengan menjemput bola guna menggenjot proses percepatan vaksinasi Covid-19 di wilayah kerja masing-masing.
Sementara itu, Plt Kaban BPBD Kabupaten Labuhanbatu Edi Syahmir Hasibuan memaparkan pencapaian vaksinasi Covid-19 di 5 wilayah, seperti Kecamatan Bilah Hilir, Kecamatan Pangkatan, Kecamatan Bilah Hulu, Kecamatan Bilah Barat, dan Kecamatan Rantau Selatan.
"Untuk Kecamatan Bilah Hilir capaiannya 48,72 %, Kecamatan Bilah Hulu capaiannya 43,65 %, Kecamatan Pangkatan capaiannya 31,13%, Kecamatan Rantau Selatan capaiannya 28,79%, Kecamatan Bilah Barat capaiannya 31,58%," jelas Edi Syahmir. (*/Hadi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Kemenag: Hilal Belum Terlihat, Secara Hisab Lebaran 31 Maret
- Lebaran 2025 Diprediksi Serentak: Simak Jadwal Libur dan Tips Mudik
- Sambangi Kantor Pusat PLN, Bupati Dharmasraya Usulkan Percepatan Penyediaan Listrik di Nagari Panyubarangan
- Kecelakaan Tunggal, Pimpinan PT NWR Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya 15 Karyawan PT ERB
- Ikuti Retreat, Wako Fadly Amran: Momentum Saling Mengenal